Ingin Punya Anak Laki-Laki? Simak 3 Cara agar Hamil Anak Laki-Laki

Pasangan suami istri terkadang menginginkan anak dengan jenis kelamin tertentu. Seperti, mendapatkan anak laki-laki dalam keluarga yang akan digadang-gadang sebagai penerus keluarga. Menginginkan anak laki-laki? Simak 3 cara agar hamil anak laki-laki berikut.

1.  Berhubungan Seks Tepat pada Masa Subur

Anak laki-laki didapatkan dari pembuahan sperma Y dengan sel telur. Menurut metode Shettles, kemampuan renang sperma Y lebih cepat dari sperma X, tetapi lebih cepat mati dalam lingkungan vagina. Oleh sebab itu, tips mendapatkan anak laki-laki adalah melakukan hubungan seks sedekat mungkin atau tepat dengan waktu ovulasi/masa subur.

Waktu terbaik adalah tidak lebih awal dari 24 jam sebelum iba hari ovulasi. Hal ini dikarenakan sperma Y akan mengungguli kecepatan sperma X menuju sel telur, tanpa berlama-lama menunggu sel telur muncul.

2. Memakan Makanan Tinggi Natrium dan Kalium

Cara agar hamil anak laki-laki berdasarkan penelitian Dr. Stolkowski yaitu dengan mengonsumsi makanan yang banyak mengandung natrium dan kalium. Contoh makanan yang mengandung natrium adalah corned beef, sosis, makanan laut, garam meja, dan telur. Sedangkan, potasium banyak terdapat pada buncis, kentang, jamur, bayam, melon, dan kacang.

3. Vagina dalam Keadaan Basah

Sperma Y yang mengandung kromoson Y bersifat lebih tidak tahan asam dibandingkan dengan sperma X. Sehingga baiknya vagina dalam keadaan basa. Salah satu cara untuk mendapatkan keadaan basa adalah dengan menyemprotkan 1.25 L air dicampur dengan 2 sendok makan soda kue ke vagina dan diamkan selama 15 menit. Hal ini ditujukan untuk menaikkan pH vagina.

Cara lainnya adalah dengan membiarkan istri orgasme terlebih dahulu. Orgasme dari istri akan memicu produksi cairan vagina bersifat basa sehingga membantu sperma Y bertahan lebih lama dalam vagina. Orgasme wanita juga akan memudahkan gerak sperma menuju serviks sehingga pembuahan sel telur dengan sperma Y lebih dimungkinkan.

Itu dia 3 cara agar hamil anak laki-laki yang bisa Anda coba. Perlu ditekankan bahwa cara tersebut merupakan teori sehingga apapun hasilnya harus disyukuri karena hamil adalah anugerah tuhan termasuk apapun jenis kelamin si calon buah hati.  

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *